Sekolah PRINCE’S Mendapat Rekor MURI
admin2007-07-30T13:52:33+07:00Sebagai bukti nyata dari motto "Ordinary Becomes Extraordinary", Sekolah PRINCE'S telah menerima Rekor dari Museum Rekor Indonesia (MURI), yaitu sebagai Sekolah Pertama di Indonesia yang Mengumpulkan Jenis Cabai Terbanyak. Kepastian rekor ini diterima pihak Sekolah pada bulan Juli 2007. Seperti yang kita ketahui bersama, pada bulan Maret 2007, Sekolah PRINCE'S mengadakan suatu aktivitas yang amat unik dan bagi sebagian besar orang tidak terpikirkan manfaatnya. Kegiatan itu adalah "Chilli Day", dimana para murid dan guru, diajak untuk membawa berbagai jenis cabai yang mereka kenal atau miliki. Di luar dugaan, ternyata cukup banyak jenis cabai yang terkumpul, yaitu 36 jenis cabai. [...]
INSTAGRAM @sekolahprinces